Sajian olahan ayam berkuah sudah menjadi favorit masyarakat sejak lama. Apalagi kalau masuk di momen-momen spesial seperti hari raya maupun bulan puasa.
Resep masakan ayam berkuah segar dan lezat menjadi hidangan spesial yang selalu membuat ketagihan.
sumber gambar: https://pixabay.com/id/photos/sup-ayam-ginseng-korea-asia-1346310/ |
Namun, buat kamu yang ini lebih variatif dan pastinya tidak membosankan saat menikmati hidangan ayam berkuah tentu saja membutuhkan ide resep berbeda. Kamu jangan sampai salah pilih resep ya, untuk menciptakan cita rasa masakan yang lezat dan gurihnya mantap.
Resep Masakan Ayam Berkuah yang Menggiurkan untuk Di-recook
Bagi kamu yang sudah tidak sabar untuk mencicipi masakan ayam berkuah segar dan bikin nagih, di bawah ini ide resep rekomendasi sekali buat di-recook:
1. Resep Opor Ayam Putih Spesial
Kamu bisa coba resep opor ayam putih segar ini. Perpaduan bumbu gurih yang khas dengan kuah santan cocok banget untuk hidangan bersama keluarga. Nah, di bawah ini bahan dan cara memasaknya:
Bahan
- 3 daun jeruk
- 5 lembar daun salam
- 3 ruas batang serai
- 300 ml santan encer
- Garam secukupnya
- 2 batang lengkuas yang sudah dimemarkan
- 2,5 sdt merica bubuk
- 1 kg santan kental
- 1/2 sdt minyak goreng
- 1/4 sdt gula pasir
- Daging ayam
Bumbu Halus
- 4 butir ketumbar yang sudah sangrai
- 2 sdt jahe
- Jinten sangrai secukupnya
- Bawang merah
- Bawang putih
Cara Membuat Opor Ayam Putih Spesial
- Nyalakan kompres untuk memanaskan minyak
- Masukkan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas, tumis sampai aromanya harum.
- Masukkan daging ayam yang sudah dipotong
- Aduk sampai daging berubah warna
- Masukkan merica bubuk, gula pasir dan garam, aduk merata
- Tuangkan santai yang encer dan masak sampai ayam matang.
- Tambahkan santan kental lalu aduk sampa matang dan mengental.
- Hidangkan dengan ditaburkan bawang merah goreng untuk cita rasa lebih gurih.
sumber gambar: https://pixabay.com/id/photos/sup-mie-ayam-masakan-vietnam-6729002/ |
2. Resep Masakan Ayam Berkuah Pedas Korea (Dakdoritang)
Resep ayam kuah gurih pedas khas Korea ini cukup menarik untuk dijadikan ide masakan di momen spesialmu. Ini dia bahan dan cara membuatnya:
Bahan
- 800 gr paha ayam
- 400 ml air
- 1/4 cangkir kecap asin
- 2 sendok makan cuka beras
- 2 sendok makan gochujang
- 2 sendok makan gochugaru atau bubuk cabai biasa.
- 1 sendok makan gula
- 2 buah kentang, dipotong besar
- 2 buah wortel yang sudah dipotong
- 1/2 butir bawang bombai
- 4 siung bawang putih
- 2 cm jahe segar
- 2 batang daun bawang, dipotong panjang
- 1 sendok makan minyak wijen
- 2 sendok teh biji wijen putih yang disangrai
- Lada hitam bubuk sejumput
Cara Membuat Olahan Ayam Berkuah Pedas Korea
- Masukkan dalam panci besar air, cuka beras, gochujang, kecap asin, gochugaru, gula, madu dan lada.
- Masukkan paha ayam sampai mendidih.
- Masak dengan api kecil hingga daging ayam setengah matang.
- Tambahkan wortel, kentang, bawang putih, bawang bombay, dan jahe ke dalam masakan.
- Aduk berkala sampai kentang empuk atau dalam waktu 10 menit.
- Masak juga hingga kuahnya kental dan daging ayam sampai matang sempurna.
- Taburkan daun bawang dan biji wijen sekaligus tuang minyak wijen ke dalam panci.
- Matikan kompor dan sup ayam pedas Korea siap disajikan.
Nah, buat kamu yang butuh daging ayam segar premium untuk membuat masakan berkuah di atas tidak perlu khawatir. KingKong Meats hadir menawarkan produk daging dan telur berkualitas dengan harga termurah.
Tak perlu diragukan, harganya yang aman di kantong sebab KingKong Meats merupakan supplier andalan para pebisnis. kamu bisa mengunduh KingKongMeats di Google Play Store atau Apple Store. Produk terjamin higienis dan bisa ditukar juga dalam waktu 1x24 jam.
Tidak hanya itu, supplier daging dan telur ini juga menawarkan pengiriman gratis untuk daerah tertentu. Ada banyak pilihan paket murah di sana, menarik untuk diintip para pebisnis kuliner.
Kesimpulan
Jadi, tidak hanya pandai resep masakan ayam berkuah yang lezat saja. Tapi, memilih daging terbaik juga menjadi salah satu penunjang cita rasa dari olahan ayam.
ngeliat aneka menu dari ayam kayak gini jadi ngiler, udah lama ga makan opor putih, kok enak ya hahaha
BalasHapusapa aku bikin juga ya