Assalamualaikum wr wb
Kemarin saya mengikuti seminar yang membahas hak-hak digital. Betapa penting bagi kita untuk mengetahui contoh hak digital, keamanan digital, etika digital, dan pelanggaran hak digital.
Sebab, kita semua sekarang ini sedang erat sekali dengan dunia maya. Bahkan beririsan karena sangat dekat. Sayangnya, banyak orang yang hak-hak digitalnya dirampas oleh keadaan, bahkan oleh ketidaktahuan.
Maka dari itu, hadirlah padepokan hak-hak digital yang meluncurkan kita hak-hak digital. Diluncurkan oleh safenet Indonesia. Padepokan hak-hak digital hadir untuk memberi edukasi tentang hak-hak manusia di dunia digital.
Mulai dari sejarah hak digital di dunia, di Indonesia, serta jurus-jurus hak digital supaya kita mampu bertahan hidup di dunia maya.
Seminar Hak-Hak Digital oleh Safenet Indonesia
Pada seminar kemarin, telah hadir sejumlah pendekar pembela hak digital. Keren-keren banget pematerinya. Daftar pemateri seminar hak digital ada di gambar ini ya!
Seminar ini dibawakan oleh Daeng Ipul yang mengaku sebagai perwakilan padepokan ayam jantan dari timur. Sedangkan kami para peserta seminar, disebut kisanak dan pendekar.
Wkwk. Gemas ya.
Seminar keren ini diadakan oleh SAFEnet, yakni Southeast Asia Freedom of Expression Network. SAFEnet adalah Badan Hukum Perkumpulan yang terdaftar dengan nama Pembela Kebebasan Asia Tenggara. Kantornya ada di Denpasar, Bali.
SAFEnet ini lahir pada tahun 2013 dengan latar belakang meluasnya kriminalisasi terhadap pengguna internet. Lalu pada tahun 2018, SAFEnet mulai memperluas masalah advokasi untuk pemenuhan hak-hak digital.
Pada tahun 2018, SAFEnet mulai memperluas masalah advokasi untuk pemenuhan hak-hak digital setelah sebelumnya hanya berfokus pada advokasi kebebasan berekspresi di Internet.
Fakta-Fakta Tentang Hak-Hak Digital yang Harus Kamu Tahu
Langsung saja ya, kita cari tahu informasi tentang fakta-fakta digital yang harus kamu tahu. Mulai dari contoh hak digital, pengertian hak digital, keamanan digital, etika digital, sejarahnya, dan lainnya.
1. Pengertian Hak Digital
Hak digital adalah hak-hak asasi manusia yang berlaku di ranah digital dan seharusnya dilindungi dan dipenuhi haknya.
2. Usaha PBB Untuk Mengangkat Derajat Hak-Hak Digital
PBB (Persatuan Bangsa-Bangsa) sudah merekomendasikan untuk memperluas Hak Asasi Manusia ke dunia maya tanpa harus mendefinisikannya sebagai hak-hak baru.
Salah satunya melalui resolusi Dewan HAM PBB tahun 2012 tentang pemajuan perlindungan dan pemenuhan hak asasi manusia di internet.
Bahwa setiap orang memiliki hak yang sama dan harus dilindungi baik offline/luring maupun online/daring yang juga dijamin oleh konvenan internasional, hak-hak sipil dan politik, serta deklarasi umum HAM.
3. Contoh Hak Digital
HAK DIGITAL juga dapat didefinisikan sebagai hak asasi manusia yang menjamin setiap warga negara untuk mengakses, menggunakan, membuat dan mendistribusikan media digital.
Jadi hak digital itu juga termasuk di dalamnya hak untuk:
a. Hak atas akses
Mencakup kebebasan untuk mengakses internet, seperti ketersediaan infrastruktur, kepemilikan dan kendali penyedia layanan Internet, kesenjangan digital, kesetaraan akses antara gender, penyaringan dan pemblokiran.
b. Hak atas ekspresi
Termasuk keragaman konten, bebas untuk mengekspresikan pendapat dan penggunaan Internet untuk memobilisasi masyarakat sipil.
c. Hak atas keamanan
Termasuk bebas dari pengawasan massal dan pemantauan tanpa dasar hukum, perlindungan privasi, dan aman dari serangan dunia maya.
4. Ada Banyak Contoh Hak Digital yang Terampas Selama Ini
Sejauh ini, ada beberapa aktivitas hak digital yang terampas. Entah dirampas oleh orang jahat, atau dirampas oleh keadaan, bahkan ketidak tahuan. Beberapa contoh hak digital yang terampas selama ini:
- Anak-anak gak bisa belajar di rumah karena nggak ada akses internet di rumah
- Ada kebocoran data di mana-mana, lalu data-data kita dijual ke sembarang orang
- Korban kekerasan seksual yang jadi korban karena share pengalaman di media sosial, justru malah terkena UU ITE
5. Ini 10 Jurus Untuk Mendapatkan Hak Digital
Di platform padepokan.safenet.or.id telah lahir kitab Hak-Hak Digital yang bisa kita pelajari Bersama. Oh tentu saja bisa diakses secara gratis. Tenang saja, isinya nggak melulu tulisan doang kok. Justru kitab ini berisi video dan infografis yang menyenangkan supaya kita paham dengan isinya.
Berikut ini adalah 10 jurus yang akan dibahas di kitab hak-hak digital. Kalau pengen tahu lebih lanjut, bisa meluncur ke website ya!
- Jurus 1 – Yuk Kita Kenali Hak Digitalmu
- Jurus 2 – Hak Untuk Akses Internet
- Jurus 3 – Tatakelola Hak Akses Internet
- Jurus 4 – Perkembangan Hak Akses Internet
- Jurus 5 – Latar Belakang Hak Berekspresi
- Jurus 6 – Perkembangan Hak Berekspresi
- Jurus 7 – Situasi Hak Berekspresi di Indonesia
- Jurus 8 – Hak Atas Rasa Aman
- Jurus 9 – Tatakelola Hak Atas Rasa Aman dan Privasi di Internet
- Jurus 10 – Situasi Hak Rasa Aman di Indonesia
Oh ya, untuk menyelesaikan jurus-jurus ini, juga ada ujiannya loh. Tenang saja, ujiannya hanya berupa pertanyaan, yang jawabannya pasti ditemukan di materi.
Kalau udah selesai dan lulus dalam 10 jurus, maka kamu akan mendapatkan sertifikat. Yey. Congrats ya!
Kesimpulan
Nah, itulah 5 fakta tentang hak digital yang menurut Kak Ros mencengangkan. Gimana nggak mencengangkan, ternyata panjang juga sejarah supaya hak-hak digital untuk naik ke permukaan.
Juga ternyata ada banyak jurus untuk kita mendapatkan dan menguasai hak-hak digital. Kalau teman-teman pengen belajar hak digital, bisa cek di sini ya: padepokan.safenet.or.id
Semoga artikel ini bermanfaat ya!
Terima kasih!
Posting Komentar
Posting Komentar