Assalamualaikum wr wb
Hai teman-teman mahasiswa, kali ini Kak Ros akan sharing tentang rangkuman contoh judul skripsi tentang covid-19 terbaru. Entah kapan pandemi ini berakhir. Semoga lekas pulih ya bumi.
Covid-19 ini sangat menarik untuk dijadikan pembahasan skripsi. Selain karena datanya ada, kita juga mengalaminya semua. Meski tidak terjangkit, tetapi kita juga terdampak. Jadi menurut saya, cukup mudah untuk mendapatkan data.
Contoh Judul Skripsi Tentang Covid-19 dalam Bidang Pendidikan
Nah, berikut ini Kak Ros sudah merangkum deretan judul skripsi tentang covid-19. Semoga bisa menjadi inspirasi yang bisa kamu modifikasi. Semangat ya wahai pejuang skripsi!
- Waspada Covid-19 Pada Anak
- Buku Saku Isolasi Mandiri Lawan Covid-19 dengan Bahasa Indonesia dan Madura
- Perjuangan Seorang Ibu Berstatus Mahasiswa Internasional Program Doktor Saat Pandemi Covid-19 di Australia
- Gambaran Perilaku Mencuci Tangan Anak Usia Sekolah dalam Pencegahan Infeksi Covid-19
- Pengembangan Buku Panduan Geogebra Untuk Guru SMP Pada Materi Bangun Ruang di Masa Pandemi Covid-19
- Hubungan Kecanduan Game Online dengan Perilaku Agresif pada Remaja Pengguna Smartphone Selama Masa Pandemi Covid-19
- Pengembangan dan Sosialisasi Game Edukasi Matematika Berbasis Androis sebagai Alternatif Media Pembelajaran pada Masa pandemi Covid-19
- Gambaran Tingkat Stres Pada Anak Usia Remaja Selama Menjalani Pembalajaran Daring di Tengah Pandemi Covid-19
- Pendampingan Massive Open Online Course (MOOC) dan Meeting Online Platforms dalam Upaya Meningkatkan Kompetensi Guru Merdeka Belajar
- Pengaruh Mindfulness Terhadap Kemampuan Penyesuaian Diri Mahasiswa
- Pengaruh Strategi Koping Terhadap Stres Akademik Siswa SMA pada Masa Pandemi Covid-19
- Pengaruh Dukungan Sosial Terhadap Tingkat Kecemasan Menghadapi Pandemi Covid 19 Pada Mahasiswa
- Sisik Melik Merdeka Melintasi Pandemi Covid-19
- Pemenuhan Hak-Hak Dasar Masyarakat Terdampak Covid-19
- Analisis Hubungan Pengetahuan dan Sikap Terhadap Perilaku Masyarakat dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19
Contoh Judul Skripsi Tentang Covid-19 dalam Bidang Kesehatan
- Pedoman Perawat dalam Merawat Pasien Covid-19 di Ruang Isolasi
- Pengaturan Sistem Kerja Perawat dalam Masa Krisis Kesehatan: Pengalaman Pembelajaran dari Pandemi Covid-19
- Gambaran Kejadian Postpartum Blues Pada Masa Pandemi Covid-19
- Pemberdayaan Kelompok Usaha Mikro Penjahit Melalui Pembuatan Masker Non Medis Untuk Peningkatan Pendapatan di Tengah Wabah Covid-19
- Perawatan Luka di Masa Pandemi Covid-19
- Profil Pengetahuan Masyarakat Tentang Suplementasi Vitamin Sebagai Peningkat Imunitas Era Covid-19
- Pemanfaatan Media Edukasi Kesehatan dalam Upaya Peningkatan Kesadaran Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan Untuk Memerangi Covid-19 di Sektor Pariwisata
- Kepatuhan Penggunaan APD Masker di Masa Pandemi Covid-19 Pada Pedagang Kaki Lima
- Analisis Dampak Timbulan Limbah Padat Medis Infeksius Alat Pelindung Diri (APD) Selama Pandemi Covid-19 Terhadap Lingungan dan Upaya Pengelolaannya
- Analisis Faktor Risiko Infeksi Covid-19 Pada Tenaga Kesehatan di Negara Maju dan Negara Berkembang
- Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Depresi Postpartum Selama Masa Pandemi Covid-19
- Faktor Risiko Kejadian Comptuer Vision Syndrome (CVS) Pada Mahasiswa
- Permodelan Penambahan Banyaknya Kasus Covid-19
- Faktor yang Berpengaruh Terhadap Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Jiwa Pandemi Covid-19
- Hubungan Antara Pengetahuan Tentang Covid-19: Pengetahuan dan Sikap Mengenai Gizi dan Imunitas dengan Perilaku Menghadapi Covid-19
Contoh Judul Skripsi Tentang Covid-19 dalam Bidang Sosial, Hukum, IT, dan Ekonomi
Berikut ini adalah rangkuman contoh judul skripsi tentang covid-19 dalam bidang sosial, hukum, teknologi, ekonomi, dan pariwisata. Ada beragam judul yang bisa kamu adaptasi.
- Kehadiran Negara dalam Menghadapi Covid-19
- Pelaksanaan Kontrak dan Konsekuensi Hukumnya di Masa Pandemi Covid-19
- Konsistensi Bentuk dan Materi Muatan Surat Edaran Sebagai Produk Hukum dalam Penanganan Covid-19
- Pembangunan Materi Hukum Berdasarkan Konstitusi di Tengah Kondisi Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Akibat Covid-19
- Prospek Penerapan Asas Kehati-Hatian Pada Bencana Alam dan Nonalam Pasca Pandemik Covid-19
- Keagenan Sebagai Upaya Menciptakan Lapangan Kerja Bagi Pekerja yang Mengalami Pemutusan Hubungan Kerja di Tengah Wabah Covid-19
- Pandemi Covid-19: Lebih Baik Menambah Utang atau Ekuitas?
- Determinan yang Mempengaruhi Pendapatan Petani Tebu di Masa Pandemi Covid-19
- Tanggung Jawab Perusahaan Asuransi Atas Pelunasai Kredit Bermasalah AKibat Covid-19 Apabila Debitor Meninggal Dunia
- Cancel Culture Sebagai Pengendalian Sosial Terhadap Influencer Penyebar Berita Hoaks Mengenai Pandemi Covid-19
- Perlindungan Hukum Bagi Wisatawan di Masa Pandemi Covid-19 Ditinjau dari Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen
- Tanggung Gugat Penyelenggara dalam Akad Wakalah Bil Ujrah Apabila Terjadi Gagal Bayar dari Penerima Pembiayaan pada Masa Pandemi Covid-19
- Tindak Tutur Ilokusi Ujaran Kebencian Cuitan Warganet Media Sosial Twitter pada Masa Pandemi Covid-19
- Analisis Iklim, Kepadatan Penduduk, Kasus Covid-19 dan Timbulan Limbah Medis
- Pengaruh Fear of Missing Out Terhadap Social Connectedness Pada Dewasa Awal Selama Pandemi Covid-19 yang Dimediasi oleh Penggunaan Media Sosial
- Hubungan Antara Sikap Terhadap Informasi Terkaid Covid-19 dengan Kecenderungan Perilaku Prososial Pada Dewasa Awal Pengguna Media Sosial
- Analisis Reaksi Pasar Saham Indonesia Terhadap PSBB Covid-19
- Pengaruh Work Life Balance dan Fear of Covid-19 Terhadap Burnout Pada Perawat Rumah Sakit
- Profil Tindakan Swamedikasi Untuk Mengatasi Nyeri Kepala Akibat Stress di Era Pandemi Covid-19
- Kebijakan Restrukturisasi Kredit Oleh Bank Terhadap Debitur UMKM Terdampak Secara Langsung Maupun Tidak Langsung Pandemi Covid-19
Kesimpulan
Itulah 50 contoh judul skripsi tentang covid-19 yang mungkin bisa memberimu inspirasi. Memang, menentukan judul skripsi agak susah, karena harus menyesuaikan dengan wawasanmu dan juga kemauan dosen, ya toh?
Ya coba saja usulkan 5 judul sesuai kehendak hatimu, lalu sertakan masing-masing 3 referensi sebagai bahan bacaanmu. Sodorkan itu kepada dosen pembimbingmu.
Semoga berhasil!
Wassalamualaikum wr wb
Posting Komentar
Posting Komentar