“Mbak, tolong tulisannya dibesarkan lagi. Saya nggak kelihatan,” pinta seorang pelanggan yang rambutnya mulai memutih.
Saya terdiam. Banyak tanya memenuhi pikiran saya. Duh, yang dimaksud ini apa ya? Fontnya kurang besar atau tampilannya minta diperbesar? Nggak mungkin deh kalau fontnya. Font surat undangan tuh normalnya 12 pt kan? Nggak mungkin nambah jadi 14 atau 16 pt kan?
Maka saya putuskan untuk memperbesar rasio tampilan layar Ms. Word hingga 140% menggunakan fitur zoom in.
“Nah, gitu mbak, saya bisa lihat tulisannya”.
Alhamdulillah. Saya bernafas lega. Cocok dengan hal kecil atau hal sepele pun, berharga banget untuk disyukuri.
Peristiwa pelanggan yang meminta tampilan layar diperbesar (zoom in) nggak cuma saya alami sekali atau 2 kali, melainkan berkali-kali.
Itulah hal yang saya rasakan saat melayani bapak-bapak atau ibu-ibu yang ingin dibuatkan surat undangan di toko kami. Entah undangan untuk walimahan anaknya, undangan tahlil, dan lainnya.
Mengawali Bisnis Percetakan dengan Fotocopy Digital dan Print Warna
Keluarga kami memiliki sebuah ruko (rumah toko) yang melayani fotocopy dan menjual alat tulis kantor serta snack ringan.
Kebetulan ruko kami berada di lokasi strategis. Kurang lebih ada 2 sekolah negeri, 2 sekolah swasta, dan 2 pondok pesantren di sekitar rumah kami. Alhamdulillah, toko fotocopy kami cukup ramai.
Meski tak dapat dipungkiri bahwa 1 tahun terakhir ini sangat sepi. Menurun drastis hingga 90% karena efek pandemi.
Namun Alhamdulillah, kebijakan pemerintah terkait Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) membuat perekonomian kami mulai merangkak naik. Pelan-pelan, ada 1 atau 2 orang yang fotocopy. Sungguh sangat kami syukuri.
Bahkan saat pandemi, kami melebarkan sayap, loh. Dulu kami hanya melayani fotocopy saja. Namun sekarang kami melayani jasa pengetikan, print digital, dan print warna. Iya, saya yang menghandle bagian itu.
Memulai Bisnis dengan Perangkat Bekas Pun Tak Apa
Kebetulan ada sebuah laptop nganggur dan HP nganggur di rumah. Laptop ASUS X45A yang saya miliki sejak saya kuliah S1 (tahun 2013) dan sebuah HP ASUS Zenfone Max Pro M1 yang diabaikan oleh adik karena sudah punya yang baru.
Laptop lawas itu masih berfungsi dengan baik. Kendalanya cuma lemot saja. Wajarlah, laptop tua, usianya sudah 8 tahun.
Tapi masih bisa difungsikan dengan baik bila hanya digunakan untuk aktivitas sederhana seperti membuka dokumen, menulis di Ms. Word, membuka Google, dan melakukan aktivitas printing.
Laptop ini saya gunakan untuk mengoperasikan urusan cetak mencetak. Mulai dari print digital yang disambungkan dengan kabel USB menuju mesin fotocopy. Juga print warna yang disambungkan dengan mesin printer yang telah kami miliki sebelumnya.
Sebenarnya saya ada sih, laptop ASUS Vivobook A407U. Tapi laptop ini saya gunakan untuk personal alias urusan pekerjaan pribadi. Seperti ngeblog, mengerjakan content placement, content writing, review product, desain, dan lainnya.
Jadi, saya membedakan laptop personal dan laptop untuk pengoperasian percetakan.
Sedangkan, HP ASUS Zenfone yang masih layak pakai, saya gunakan sebagai HP Admin. Pelanggan yang hendak ngeprint, biasanya maunya ngirim data via What’s App (WA).
Jadi, saya akan share nomor WA admin supaya pelanggan dapat mengirimkan datanya ke WA admin. Saya yang telah install What’s App Web di laptop, hanya perlu mengunduh dokumen lalu mencetaknya.
Mimpi yang Cukup Besar, Mungkinkah Terwujud?
Iya, 1 bulan terakhir ini saya sedang menekuni usaha cetak-mencetak alias percetakan mini. Saya diberi space atau ruang berupa sebuah meja dan kursi untuk pengoperasian mencetak (printing).
Memang sih, bisnis yang saya bangun ini masih menumpang di toko Ibu. Masih sangat sederhana.
Tapi besar harapan saya untuk memiliki bisnis percetakan sendiri. Dimulai dengan pelayanan print warna, print digital, jasa edit tulisan surat undangan, dan lainnya.
Kemudian merambah untuk cetak surat undangan nikah yang pakai kertas premium, penjilidan makalah maupun skripsi, atau bahkan cetak banner.
Mungkin nggak sih, itu terwujud?
Saya nggak tahu, mimpi itu akan terwujud atau enggak. Karena sepertinya mimpi itu terlalu besar. Terlalu luas. Bahkan sangat besar untuk saya yang memulai bisnis dengan perangkat bekas.
Namun tidak ada yang tak mungkin.
Hal yang menurut kita besar, tapi terasa kecil bagi Allah swt
Kita hanya perlu berusaha keras dan bertawaqal kepadanya. Yakin, niscaya mimpi itu akan terwujud segera pada waktu yang tepat.
Mencari Laptop yang Pas Untuk Bisnis Percetakan yang Masih Newbie
Terkadang, sambil menunggu pelanggan datang, saya iseng-iseng mencari rekomendasi laptop yang pas untuk bisnis percetakan saya. Kalau pakai laptop ASUS X45A yang sudah berusia 8 tahun, ya pelanggan keburu pulang karena loadingnya sangat lama.
Jadi, saya perlu banget mendapatkan laptop yang pas dan mumpuni untuk menunjang pekerjaan saya. Sekaligus mewujudkan mimpi saya untuk membuka sebuah percetakan.
Merk laptop yang saya incar masih sama dari dulu, yaitu ASUS. Tak akan pindah ke lain hati.
Sekarang tinggal mencari tipe laptop ASUS yang sesuai dengan spesifikasi yang saya butuhkan. Spesifikasinya harus bisa memenuhi kebutuhan saya untuk melayani pelanggan yang memanfaatkan jasa printing saya.
Kurang lebih, ada 5 kriteria yang saya kehendaki untuk mewujudkan mimpi besar saya, berikut di antaranya:
- Layar lebar supaya pelanggan bisa melihat dokumen yang hendak dicetak
- Layar tidak silau karena toko yang menghadap arah timur menyongsong matahari
- Kapasitas penyimpanan besar dan kinerja yang cepat
- Port konektivitas komplit untuk kebutuhan printing
- Keamanan dan penjagaan super ketat
Saya coba mencari tahu laptop ASUS tipe apa yang memenuhi kebutuhan saya. Sebenarnya banyak yang memenuhi sih, tapi saya cek budget juga, hahaha.
Saya mencari tahu lewat review-review yang diulas oleh para Youtuber dan Blogger. Hingga akhirnya ada 1 tipe laptop ASUS yang mencuri perhatian saya, yaitu ASUS Vivobook 15 A516.
ASUS Vivobook 15 A516 Memenuhi 5 Kriteria Utama yang Saya Minta
Mengapa saya pada akhirnya mantap memilih ASUS Vivobook 15 A516 untuk suatu hari saya pinang? Berikut ini saya jabarkan satu persatu secara detail. Simak baik-baik ya.
1. Layar Super Lebar dan Sudut Pandang Luas
Dari namanya saja sudah jelas, yaitu 15. Mengartikan bahwa ukurannya 15 inci. Lebih tepatnya 15,6 inci. Jauh lebih besar daripada 2 laptop saya yang lain dan lebih besar daripada laptop lainnya.
Nggak cuma ukuran laptopnya loh yang diperbesar, melainkan tampilan layarnya. Dengan menerapkan teknologi nano edge display, membuat bezel layar terlihat lebih tipis daripada laptop umumnya.
Maka tidak heran bila laptop ini memiliki screen to body ratio hingga 83%. Sungguh penerapan teknologi ini memberikan kesan layar yang lebih lapang dan luas.
Apalagi layar ini memberikan sudut pandang yang lebih lebar, yaitu 178 derajat. Maksudnya, tampilan layar akan tetap terlihat jelas bila dilihat dari berbagai sisi (kanan kiri) yang hampir mencapai 180 derajat. Lega banget kan?
Ukuran selapang ini, sungguh melegakan sekali. Tidak akan ada lagi celotehan para pelanggan tentang tulisan yang kurang besar. Dan tidak akan ada kegiatan receh yang sangat menyebalkan berupa zoom in – zoom out, hehe. Mantap kan?
2. Layar Tidak Silau Karena Ada Lapisan Anti Silau
Toko kami menghadap arah timur. Kalau pagi hari, kami bekerja menyongsong matahari. Silau banget. Solusi dari toko Ibu sudah ada, yaitu memasang kain penutup.
Namun perlu juga sesuatu yang tidak membuat laptop saya silau karena saya bekerjanya di depan laptop. Saya juga malas mendengar omelan para pelanggan versi lain.
“Mbak, tulisannya nggak kelihatan. Silau. Bisa hadapkan agak ke sini sedikit mbak?”
Mau nggak mau, laptop saya pindahkan posisinya dan arah hadapnya.
Alhamdulillah, kabar baik datang dari ASUS Vivobook 15 A516. Layarnya yang beresolusi Full HD (1920 x 1080) telah dilengkapi lapisan anti glare alias anti silau. Lapisan ini mampu meredam pantulan cahaya matahari.
Jadi, saya tidak akan menerima sambatan para pelanggan yang nggak kelihatan layarnya karena silau. Alhamdulillah... Sungguh deh, bahagianya tukang ngeprint memang sereceh ini kok.
3. Kinerja Cepat dan Kapasitas Penyimpanan Besar
Saya tuh sudah merasakan ya, tentang bagaimana pengalaman membuka laptop yang lemot, sementara si pelanggan tidak sabar. Padahal pelanggan datang ke kita karena butuh kecepatan dan kualitas.
Kalau saya terhambat karena laptop yang lemot, ya lama-lama saya akan ditinggalkan oleh para pelanggan. Maka dari itu, saya butuh banget laptop yang performanya cepat dan memiliki kapasitas penyimpanan yang besar.
Laptop ASUS Vivobook 15 A516 ini telah dipasangkan dengan prosesor intel core i5 generasi ke-10 yang merupakan prosesor varian tertinggi.
Ini adalah prosesor 10 nm pertama yang diproduksi oleh Intel. Ukurannya sangat kecil, namun kinerja prosesornya sangat kuat.
Dengan prosesor yang lebih kecil, maka tidak mengherankan bila laptop ini memiliki berat hanya 1,8 kg dengan ketebalan 1,99 cm. Fakta ini persis seperti yang dikatakan ASUS bahwa...
Laptop dengan prosesor Intel® Core™ 10th Gen series ke atas didesain untuk performa dan mobilitas. Dengan efisiensi yang tinggi serta dimensi thin and light, laptop menawarkan peningkatan performa dan produktivitas untuk penggunanya. Konektivitas WiFi generasi terbaru juga memungkinkan transfer data 3x lebih cepat dibanding generasi sebelumnya.
Laptop ASUS Vivobook 15 A516 ini didukung oleh SSD dengan varian kapasitas 256 GB, 512 GB, dan HDD 1 TB. Pilih saja sesuai kebutuhan. Kalau butuh performa yang cepat, maka pilih SSD. Kalau butuh media penyimpanan yang besar, maka pilihlah HDD yang kapasitasnya hingga 1 TB.
Kalau saya, akan memilih SSD berkapasitas 256 GB dan HDD 1 TB. Performanya sangat cepat dan kapasitas penyimpanannya cukup besar. Apalagi penyimpanannya ganda. Wuaaah, dijamin saya nggak bakal ngomel-ngomel saat buka laptop, hahaha.
Memilih laptop yang modern dengan storage yang besar, sungguh sangat bisa untuk menunjang kebutuhan bisnis percetakan yang sedang saya rintis.
Hal ini sejalan dengan pernyataan dari ASUS bahwa...
Komputer masa kini memiliki tampilan berbeda karena mereka memang berbeda. Dengan solid-state drive (SSD) dan teknologi terkini, Anda mendapatkan kecepatan, keamanan, ketahanan, dan desain yang cantik. Kami telah melakukan jajak pendapat, dan hasilnya, orang-orang lebih senang saat bepergian dengan PC modern.
Kabar baiknya, laptop yang telah disematkan Windows 10 ini, juga telah dibenamkan RAM DDR4 sebesar 8GB. Dengan RAM sebesar ini, membuat kita semakin lancar jaya saat membuka banyak program. Apalagi RAM-nya bisa diupgrade. Sungguh menyenangkan sekaliii.
Apalagi kalau pesanan semakin banyak, maka tidak mengherankan bila akan ada banyak aplikasi yang terbuka namun tak terhambat lag yang sungguh menyebalkan. Memang ASUS mengerti kita banget deh.
Laptop ini telah menggunakan kartu grafis NVIDIA MX330. Saya nggak menyangka kartu grafisnya sekeren ini. Sebab suatu hari saya memang akan merambah dunia grafis untuk percetakan.
Entah untuk membuat animasi 2 dimensi, editing video supaya fps-nya tinggi dan smooth, dan lainnya. Kalau sekarang, saya bikin video undangan nikah masih pakai Powerpoint, hehehe.
Tapi dalam beberapa bulan ke depan, saya akan mengupgrade diri untuk membuat bisnis percetakan dan desain secara profesional. Semoga tercapai ya, aamiin!
4. Port Konektivitas Komplit
Perlengkapan perang saat ngeprint itu banyak banget. Untuk aktivitas printing, perlu disambungkan dengan kabel USB mesin fotocopy dan mesin printer warna. Belum lagi flashdisk dari pelanggan yang hendak ngeprint.
Paling tidak, laptop untuk mengawali bisnis percetakan saya, mampu memenuhi kebutuhan terkait port konektivitas. Pokoknya port konektivitas harus banyak. Ini fitur yang tidak bisa ditawar.
Sepertinya saya tidak salah pilih. ASUS Vivobook 15 A516 ini telah dibekali dengan serangkaian fitur konektivitas, yaitu 4 colokan USB dan 1 slot Micro SD Card Reader. Selain itu, ada pelengkapnya yaitu 1 port HDMI dan 1 port Audio Jack. Mantap, kan?
Jadi, saya nggak akan rewel lagi untuk mencabut USB yang sudah terpasang dan menggantinya dengan kabel USB yang hendak digunakan. Kalau semuanya bisa terpasang rapi pada posisinya masing-masing, mengapa tidak?
Selain konektivitas secara fisik, laptop ASUS Vivobook 15 A516 ini juga berjaya untuk konektivitas nirkabel. Telah terpasang wifi generasi terbaru yaitu WiFi 5 (802.11ac). Wifi ini memiliki data rate yang besar, mencapai 200 Mbps – 1 Gbps. Jadi tidak mengherankan bila jaringan internetnya kencang banget.
Laptop ini juga disematkan Bluetooth 4.1 yang mendukung integrasi dengan koneksi LTE sehingga memiliki kecepatan lebih tinggi daripada generasi sebelumnya. Selain itu, bluetooth versi ini telah memiliki manajemen daya yang jauh lebih baik.
Jadi, kalau ada pelanggan yang kirim data via bluetooth, email, WA, dan lainnya, semua aman-aman saja dan terkendali dengan baik. Kalau ada kesempatan besar untuk menjemput rezeki, mari sambut dengan semangat!
5. Keamanan dan Penjagaan Super Ketat
Memang rawan banget laptop atau komputer yang diletakkan di toko dengan pintu terbuka. Namun mau bagaimana lagi, namanya juga perangkat untuk kerja.
Kita memang tidak bisa mengontrol orang untuk berhenti melakukan hal-hal jahat (misalnya mencuri). Namun yang bisa kita lakukan adalah mengontrol diri kita sendiri.
Caranya adalah memilih laptop yang memiliki keamanan berlapis. Baik secara hardware maupun software. Secara hardware, ada Kensington Lock Slot yang membuat laptop tak akan berpindah ke manapun. Secara software, ada fingerprint sensor yang mampu mengidentifikasi satu-satunya pemilik.
Jarang ada sih orang yang memanfaatkan Kensington Lock Slot. Namun kalau saya memiliki ASUS Vivobook 15 A516, saya akan membeli kabel rantai Kensington demi keamanan laptop saya. Mengapa begitu?
Ini adalah cara terbaik untuk menjaga laptop agar tidak dicuri. Kensington lock slot adalah slot di sisi laptop yang dirancang sebagai sistem anti pencurian. Kabel rantai Kensingtoni yang terpasang pada lock slot, akan bekerja seperti kunci pada sepeda.
Dikunci dengan menggunakan kode berupa kombinasi angka. Kemudian ujung lainnya diikatkan ke barang yang tidak mudah diangkat. Dengan memanfaatkan Kensington Lock Slot, maka saya tidak akan mengalami peristiwa kehilangan laptop.
Hal lain yang mungkin terjadi namun jangan sampai terjadi adalah tercurinya akses data ketika laptop standby di meja. Saya sangat khawatir bila ada orang yang iseng membuka laptop saya hanya untuk mencari tahu password wifi ruko kami.
Untuk mengatasi hal-hal nakal semacam itu, maka ASUS Vivobook telah menyematkan fingerprint sensor untuk mengidentifikasi satu-satunya pemilik. Saat saya masuk dengan sidik jari, maka akan disapa oleh Windows Hello.
Jadi, laptop ini akan memberikan akses masuk kepada saya selaku satu-satunya pemilik laptop. Jadi, saya tidak akan khawatir mengenai terjadinya pencurian data di laptop ini.
ASUS Vivobook 15 A516 Memberikan Lebih dari yang Saya Minta
Itulah kelebihan ASUS Vivobook 15 A516 yang telah memenuhi ekspektasi saya untuk menemani berkembangnya bisnis percetakan saya.
Sebenarnya, saya cuma minta 5 kriteria itu terpenuhi. Cukup itu saja. Namun ternyata ASUS memberikannya 2x lipat.
Berikut ini saya tambahkan 5 spesifikasi dari ASUS Vivobook 15 A516 yang Inshaa Allah mampu mewujudkan mimpi besar saya.
6. Tersedia Layanan Office Yang Up To Date dan Life Time
Ini sih yang nggak saya sangka-sangka. Saat membeli ASUS Vivobook 15 A516, maka kita akan mendapatkan bonus berupa Microsoft Office Home & Student 2019 gratis seumur hidup.
Fitur ini biasanya diperuntukkan bagi kalangan pelajar dan keluarga yang menghendaki aplikasi Office klasik seperti Ms. Word, Ms. Excel, Powerpoint, dan lainnya.
Saya yang membuka bisnis percetakan tetap membutuhkan ini loh. Bahkan ini adalah software perang utama saya. Makanya saya jadi senang banget karena bisa mendapatkan akses seumur hidup dan mendapat pembaruan terus menerus demi keamanan perangkat.
Hal ini merupakan janji dari ASUS sendiri. Begini kalimat persisnya...
Nikmati semua manfaat dengan PC yang lengkap – PC sudah termasuk Office Home & Student 2019. Aplikasi Office versi lengkap (Word, Excel dan PowerPoint) memberikan semua fungsi yang dibutuhkan dan diharapkan oleh penggunanya. Penggunaan aplikasi Office seumur hidup dapat memastikan Anda untuk selalu memiliki akses ke fitur yang Anda kenal dan sukai. Dilengkapi dengan 100% aplikasi Office asli, software juga akan terus mendapatkan pembaruan keamanan yang rutin untuk melindungi perangkat, program dan data Anda.
7. Tahan Goncangan dan Benturan
Hal yang nggak saya duga dari ASUS Vivobook 15 A516 ini adanya perlindungan terhadap goncangan atau benturan. Tak jarang laptop kami terkena benturan hanya karena tak sengaja tergeser oleh mesin fotocopy sebelah yang sedang diservis.
Jadi, saya harus menjaga laptop ini sebaik mungkin dari goncangan atau benturan. Untungnya, Laptop ASUS Vivobook 15 A516 telah dilengkapi dengan fitur peredam guncangan E-A-R HDD. Jadi, HDD tidak akan mudah rusak karena terjaga sangat ketat dengan perlindungan yang maksimal.
Perlindungan maksimal tak hanya diberikan untuk HDD, melainkan untuk keyboard dan komponen internal. Terdapat penahan logam yang berada di bawah keyboard untuk memperkuat engsel sekaligus melindungan komponen internal yang cukup vital.
Selain itu, proteksi juga diberikan di bagian sisi layar. Terdapat logam di sisi layar untuk menghindari terjadinya goresan atau retaknya layar akibat benturan. Jadi, Laptop ASUS Vivobook 15 A516 ini telah dirancang dengan baik soal keamanan dan perlindungannya yang super ketat.
8. Keyboard Full Size + Backlit
Pengetikan adalah salah satu layanan kedua yang laris di usaha saya selain print digital dan print warna. Tentu saja saya yang mengetik. Nanti kalau usahanya sudah berkembang pesat, maka Inshaa Allah akan merekrut karyawan.
Untuk jasa pengetikan, maka saya harus mendapatkan pengalaman mengetik yang nyaman. Laptop ASUS Vivobook 15 A516 ini memiliki key travel sejauh 1,4 mm. Jadi saya nggak perlu capek-capek menekan tuts-tuts lebih dalam. Cuma tekan tuts keyboard dengan tenaga yang ringan, maka mengetik terasa lebih enteng.
Kabar baiknya, laptop ini keyboardnya full size loh! Ada tombol angkanya seperti komputer lama. Wajarlah, lahwong ukurannya 15 inci, maka tidak mengherankan bila ada tombol angka di keyboard. Sungguh laptop ini paket komplit.
Selain ukurannya yang full size, laptop ini juga telah dilengkapi backlit. Keyboard akan menjadi terang, cocok untuk saya yang mungkin akan lembur mengerjakan pengetikan hingga malam hari. Wuah, asyik banget deh Vivobook yang satu ini. Cocok banget buat saya!
9. Fitur MyASUS Tunjang Untuk Lebih Produktif
Ini adalah layanan spesial dari ASUS yang diberikan untuk kita para pelanggan setia ASUS. MyASUS adalah aplikasi utilitas yang memiliki banyak fungsi seperti pengoptimalan laptop, pengaturan teknis, cek garansi, mendiagnosa masalah laptop secara mandiri, dan lainnya.
Manfaat yang paling menyenangkan buat saya adalah fitur MyASUS ini bisa menghubungkan data antara smartphone pengguna dengan laptop ASUS Vivobook secara langsung. Jadi, data di HP admin akan tersingkron langsung dengan laptop kerja. Hal ini tentu saja membuat saya lebih produktif dan cepat dalam bekerja.
10. Warna Elegan Untuk Laptop Bisnis
Sebenarnya saya nggak punya ekspektasi apa-apa soal warna. Namun setelah tahu warna yang disuguhkan ASUS Laptop Vivobook 15 A516 adalah transparent silver dan slate grey, saya langsung merasa “ah okey, cocok banget”.
Nggak mungkin dong, kalau saya memilih laptop bisnis berdasarkan warnanya, apalagi warna cerah seperti pink, merah, biru, dan lainnya. Khawatir dikiranya laptop personal yang berisi data pribadi.
Cukuplah warna transparent silver dan slate grey yang mampu menunjukkan bahwa ini adalah laptop profesional yang digunakan untuk bekerja dan berbisnis.
Itulah 10 kelebihan dari Laptop ASUS Vivobook 15 A516 yang memenuhi ekspektasi saya untuk menemani saya merintis karir di dunia percetakan.
Untuk saat ini, saya pakai laptop dan perangkat yang seadanya dulu. Sambil ditekuni, sambil menabung untuk mendapatkan laptop impian ini.
Untuk kamu yang ingin tahu harga dari laptop ini, berikut ini saya sertakan rinciannya:
- Rp 5.299.000 - Windows 10 Home/Intel® Celeron® N4020 Processor/4G/256G PCIE+housing/HD
- Rp 5.399.000 - Windows 10 Home/Intel® Celeron® N4020 Processor/4G/256G PCIE+housing/FHD
- Rp 7.599.000 - Windows 10 Home/Intel® Core™ i3-1005G1 Processor/4G/1TB+256G PCIE/HD
- Rp 7.899.000 -Windows 10 Home/Intel® Core™ i3-1005G1 Processor/4G/1TB+256G PCIE/FHD
- Rp 7.799.000 - Windows 10 Home/Intel® Core™ i3-1005G1 Processor/MX330/4G/256G PCIE+housing/FHD
- Rp 8.199.000 - Windows 10 Home/Intel® Core™ i3-1005G1 Processor/MX330/4G/512G PCIE+housing/FHD
- Rp 10.999.000 - Windows 10 Home/Intel® Core™ i5-1035G1 Processor/MX330/4G+4G/1TB+256G PCIE/FHD
- Rp 11.099.000 - Windows 10 Home/Intel® Core™ i5-1035G1 Processor/MX330/8G/1TB+256G PCIE/VIPS FHD
Entah kapan saya akan mendapatkan laptop layar lebar yang keren ini untuk mewujudkan mimpi besar saya. Yang jelas, kalau sudah niat dan bekerja keras, maka tinggal menunggu waktu untuk terwujudnya mimpi. Bigger dream, wider screen.
Tabel Spesifikasi ASUS Vivobook 15 A516
Color |
Slate Grey |
Operating System |
Windows 10 Home - ASUS recommends Windows 10 Pro for business |
Processor |
Intel® Core™ i3-1005G1 Processor 1.2 GHz (4M Cache, up to 3.4 GHz) |
Graphics |
NVIDIA® GeForce® MX330,2GB GDDR5 |
Display |
15.6-inch,HD (1366 x 768) 16:9,Anti-glare display,LED
Backlit,200nits,NTSC: 45%,Screen-to-body ratio: 83 % |
Memory |
4GB DDR3 on board |
Storage |
1TB SATA 5400RPM 2.5" HDD,256GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD |
I/O Ports |
1x USB 3.2 Gen 1 Type-A |
Expansion Slots (includes used) |
1x DDR4 SO-DIMM slot |
Keyboard & Touchpad |
Backlit Chiclet Keyboard with Num-key |
Camera |
VGA camera |
Audio |
SonicMaster |
Network and Communication |
Wi-Fi 5(802.11ac)+Bluetooth 4.1 (Dual band) 1*1 |
Battery |
37WHrs, 2S1P, 2-cell Li-ion |
Power Supply |
ø4.0, 45W AC Adapter, Output: 19V DC, 2.37A, 45W, Input: 100~240V AC
50/60Hz universal |
Weight |
1.80 kg (3.97 lbs) |
Dimensions |
36.02 x 23.49 x 1.99 ~ 1.99 cm (14.18" x 9.25" x 0.78"
~ 0.78") |
DBuilt-in Apps |
McAfee |
MyASUS Features |
AppDeals |
Microsoft Office |
Office Home and Student 2019 included |
Regulatory Compliance |
Energy star |
Security |
BIOS Booting User Password Protection |
Included in the Box |
Backpack |
Posting Komentar
Posting Komentar